Header Ads

Owi/Butet Terlalu Tangguh Bagi Ganda Australia

Brasil--Pasangan ganda campuran andalan Indonesia Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir masih terlalu tangguh bagi pasangan ganda campuran Australia, Robin Middleton/Leanne Choo.
Dalam pertandingan ini, Owi/Butet tidak menemui hambatan berarti pada pertandingan pembuka Grup C Olimpiade 2016. Kemenangan mudah diraih Owi/Butet yang menempati unggulan tiga memang sangat terasa pada pertandingan yang digelar di Riocentro Pavilion, Kamis (11/8). Robin/Leane pun dipaksa membuat kesalahan demi kesalahan yang membuat mereka terus terpojok.
Hasilnya pun sudah bisa diketahui, Owi/Butet meraih kemenangan dengan mudah. Mereka menang dua set langsung 21-7 dan 21-8.
Kemenangan telak ini cukup penting dalam upaya Owi/Butet lolos ke babak perempat final sebagai juara Grup C. Pasalnya, di pertandingan kedua pada Jumat (12/8), Owi/Butet dijadwalkan berhadapan dengan pasangan Thailand Bodin Isara/Savitree Amitrapai.
Hasil yang diraih Owi/Butet melengkapi hasil apik yang diraih wakil-wakil Indonesia pada pertandingan perdana. Sebelumnya, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (ganda putra), Nitya Krishinda Maheswari/Greysia Polii (ganda putri), dan Praveen Jordan/Debby Susanto (ganda campuran) juga sukses memetik kemenangan.(mediaindonesia)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.