Header Ads

HUT ke 34 Desa Watutumou Dirayakan Secara Sederhana

Pemasangan lilin kue oleh Hukum Tua Ir Sylvana Rotinsulu MSi, memperingati HUT ke 34 Desa Watutumou.(istimewa)



MINUT, ESc--Hari ini Kamis (30/9) salah satu Desa dengan wilayah administratif terbesar di Minahasa Utara (Minut), Desa Watutumou, Kecamatan Kalawat tepat berusia 34 Tahun.

Perayaan sederhana tanpa pestapora digelar Pemdes Watutumou di bawah Pimpinan Hukum Tua Ir Sylvana Rotinsulu MSi.



Sederhana namun bermakna gambaran sukacita yang dirasakan seluruh masyarakat dan Pemerintah Desa (Pemdes) Watutumou di perayaan HUT Desa yang ke 34 tersebut.

Diusia yang tidak muda lagi, Desa Watutumou menjelma jadi salah satu Desa dengan perkembangan pertumbuhan pembangunan, sektor ekonomi dan mikro kecil menengah yang maju pesat.



Hal ini terlihat dengan majunya sektor perekonomian masyarakat ditunjang dengan sektor kawasan bisnis yang laris manis di wilayah Desa Watutumou.

Tak salah jika saat ini Desa Watutumou disebut-sebut jadi salah satu daerah dengan index pertumbuhan pembangunan dan sosial kemasyarakatan yang cukup pesat.

Kepada media ini Kumtua Sylvana Rotinsulu mengungkapkan terimakasihnya terhadap seluruh elemen masyarakat yang hingga saat ini terus mendukung pemerintahan yang dijalankannya selama ini.

"Usia Desa Watutumou memang tidak muda lagi. Tapi pencapain-pencapain serta keberhasilan-keberhasilan yang telah diraih buat desa kami terus maju dan berkembang. Terimakasih kepada seluruh masyarakat dan perangkat desa serta seluruh BPD. Tetap solid dalam satutujuan Watutumou semakin maju dan hebat," ujarnya.




Sebagai kepala administrasi di desa dia pun menyampaikan terimakasih atas dukungan dari Pemerintah Kabupaten Minahasa Utara yang diberikan selama ini.

"Terimakasih pak Pak Bupati Joune Ganda dan Wakil Bupati Kevin Wiliam Lotulung terhadap dukungan selama ini bagi desa kami. Harapan kami kedepannya Desa Watutumou  akan terus  mendapatkan dukungan dari pak bupati dan wakil untuk menuju desa maju berkembang dan moderen," pungkasnya.


Untuk diketahui Perayaan HUT Desa ke 34 Tahun inindi awali dengan Paripurna Desa yang di hadiri tokoh-tokoh masyarakat, perwakilan kepolisian, babinsa desa dan Camat Kalawat yang baru.(*)




Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.