Softopening Hokben Manado Resmi Jadi Gerai ke 373
Manado - Menjadi gerai yang ke 373, hoka hoka bento (Hokben) resmi buka di Kota Manado, Jumat (28/7) siang, di kawasan mega mas, tepatnya.
Wali Kota Manado, Andrei Angouw, melakukan gunting pita sekaligus melakukan soft opening, bersama ketua TP PKK Irene Golda Angouw - Pinontoan didampingi Direktur Operasional (Dirops) PT Eka Boga Inti, Sugiri Willim, mengatakan, menyambut baik pembukaan restoran tersebut.
"Akhirnya setelah sekian purnama hoka hoka bento, sampai juga di Manado, sudah banyak pemain asing yang masuk, bahkan ada yang sudah sampai 15 gerai, hokben baru masuk," kata Wali Kota Andrei Angouw, saat memberikan sambutan.
Orang nomor satu di Manado itu, menyambut hangat kehadiran restoran bergengsi itu di Manado, karena jika restoran tersebut sukses, maka usaha yang lain akan berdatangan juga ke daerah ini, tetapi jika gagal, maka akan membuat yang berpikir-pikir untuk masuk ke Manado.
Dia menambahkan, sebagai pemerintah, sangat berharap kiranya tempat itu sukses, dan mendorong tempat itu semakin maju dari waktu ke waktu.
Sementara itu, Direktur operasional PT Eka Boga Inti, Sugiri Willim, mengatakan, yang dibuka di Manado ini merupakan gerai ke 373, dan merekrut tenaga kerja lokal Manado.
Sugiri mengatakan, berencana juga membuka di kota lain, dengan tujuan untuk pengembangan ekonomi daerah, yang juga menjadi salah satu tujuan mereka berbisnis, membangun perekonomian.
Mengenai rasa yang ada, dia menegaskan, Hokben punya ciri khas, tetapi kalau soal spicy, Hokben juga sudah punya ciri khas pedas sendiri, sehingga pasti tetap disukai masyarakat sebagai konsumen.
Hokben sendiri pertama kali berdiri pada tahun 18 April 1985, dan terus berkembang menjadi salah satu restoran yang disukai masyarakat, karena citarasanya yang khas.(Dims)
Post a Comment