Header Ads

Pemkab Minsel Dukung Sakernas BPS 2023


Minsel, ESC - Pemerintah Kabupaten Minahasa Selatan mendukung penuh pelaksanaan Pendataan Lapangan Survei Angkatan Kerja Nasional (Sakernas) Agustus 2023 oleh BPS Minsel.


Hal ini disampaikan Bupati Minahasa Selatan Franky Donny Wongkar saat meninjau kegiatan Pelatihan Petugas Pendataan Lapangan yang dilaksanakan BPS Minsel di Hotel Sutanraja Amurang. Senin (07/08/2023).


Pemerintah Kabupaten Minahasa Selatan mendukung penuh BPS Kabupaten Minahasa Selatan untuk melaksanakan Pendataan Lapangan Survei Angkatan Kerja Nasional (Sakernas) Agustus 2023 di Minsel dan kami pemerintah mengajak kepada masyarakat Minsel untuk membantu para Petugas BPS dengan memberikan data yang benar agar Pendataan Lapangan Sakernas Agustus 2023 dapat selesai tepat waktu,” tutur Bupati Minsel.


Selain itu, Bupati juga memberikan apresiasi kepada BPS Minsel karena melaksanakan Pelatihan Petugas Pendataan Lapangan Sakernas Agustus 2023.


Kegiatan pelatihan ini sendiri berlangsung sejak tanggal 3-9 Agustus 2023. Jumlah petugas lapangan sebanyak 78 orang, untuk Minsel sebanyak 42 petugas dan Kabupaten Minahasa Tenggara sebanyak 36 petugas, sudah termasuk pegawai organik BPS Minsel.


Secara umum tujuan pengumpulan data Sakernas Agustus 2023 adalah menyediakan data pokok ketenagakerjaan yang berkesinambungan.


Secara khusus, Sakernas Agustus 2023 bertujuan untuk memperoleh estimasi data jumlah penduduk bekerja, jumlah pengangguran, dan indicator ketenagakerjaan lainnya, serta perkembangannya yang representative di tingkat nasional, Provinsi dan Kabupaten/Kota.


Kegiatan ini dibuka oleh Kepala BPS Minsel Hirsfeld Manullang didampingi oleh Ketua Tim Sakernas Agustus 2023 Jimmy Ferdinan Mamahani dan Instruktur Daerah Afwin Fauzy Akhsan.(Steven Paat)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.