Header Ads

 


Kejaksaan RI Gelar Pelatihan Real Time Monitoring Village Management Funding di Manado

 


Manado ESC - Jaksa Agung Muda melalui Plh direktur II, Taufan Zakaria, menggelar pelatihan aplikasi pengadaan real time monitoring village management funding Kejaksaan RI Sentra Sulawesi Utara, di Luwansa Hotel 26 - 28 Februari 2025.  

Hadir dalam acara tersebut Kasi II Bidang Intelijen Kejati Sulut, Nurdin, SH, MH, serta Kasi Intelijen Kejari Manado, Arthur Piri, SH, MH, yang mendengarkan pemaparan pengenalan aplikasi tersebut. 

"Kegiatan pelatihan dibuka langsung oleh Plh Direktur II, Taufan Zakaria, dan beliau menjelaskan tentang maksud dan tujuan digelarnya kegiatan tersebut," kata Kasie Intelijen Kejari Manado, Arthur Piri, SH.MH, kepada wartawan di Manado, Jumat siang. 

Dia menjelaskan, bahwa aplikasi tersebut selain sebagai alat pemantauan dan pembuktian dalam pengelolaan dana desa dan kelurahan agar dapat dilakukan dengan baik, benar, serta dapat dipertanggungjawabkan, juga terkait pengawasan orang asing, cagar budaya, dan lain sebagainya.

"Plh Direktur II juga berharap kiranya dengan adanya aplikasi ini akan mempermudah dalam mengelola dan memonitor penggunaan dana desa, pengawasan orang asing, dan sebagainya secara real time," kata Piri.(Dims)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.