Header Ads

Wabup Moktar Parapaga Nahkodai Partai Nasdem Talaud

Drs. Moktar Arunde Parapaga


TALAUD, ESc– Menghadapi tahun politik yang sudah di tahun yang akan datang, eksistensi partai politik sebagai Pilar Demokrasi sangat dibutuhkan oleh masyarakat untuk menyerap dan mengakomodasi aspirasi masyarakat sampai ke level tertinggi (kesejahteraan) rakyat. 


Hal tersebut sedang dan akan terus-menerus dilakukan oleh Partai NasDem Kabuoaten Keplulauan Talaud melalui Re-Strukturisasi Dewan Pimpinan Daerah (DPD) NasDem Talaud dari Darman Aomo kepada  Drs. Moktar Arunde Parapaga yang notabenenya adalah Wakil Bupati Talaud aktif melalui Surat Keputusan Dewan Pimpinan Pusat Partai NasDem Nomor : 122-Kpts/DPP/NasDem/VIII/2021, tanggal 31 Agustus 2021 yang ditanda tangani langsung oleh Ketua Umum Kk. SURYA PALOH dan Sekjen Kk. JHOHNY G. Plate.


Drs. Moktar Arunde Parapaga (MAP) kepada editorial sulut.com mengatakan bahwa dengan adanya perubahan struktur di Partai Nasdem Kabupaten Kepulauan Talaud, maka dirinya siap benar-benar untuk menjadi jembatan aspirasi masyarakat.


"Dengan adanya komposisi struktur yang baru ini, saya berupaya agar Partai NasDem benar-benar menjadi rumah dan saluran aspirasi rakyat," ujar Parapaga.


Lanjut, dibawah kepemimpinannya maka Partai Nasdem akan makin berkembang dan mengawal seriap mandat rakyat yang diberikan.



"Partai NasDem Kabupaten Kepulauan Talaud bertekat dan akan menunjukan tata kelola partai politik yang benar menuju era Demokrasi berbasis Digital dalam menyerap dan memperjuangkan semua aspitasi rakyat sampai pada zona aman sambil memelihara adat dan budaya lokal yang modern," tutup Wakil Bupati Talaud yang merupakan putra terbaik Porodisa asal Desa Kiama-Melonguane itu.


Diketahui, pada Jumat  (01/10/2021) bertempat di kawasan wisata kuliner ‘Pantai Indah Arangacc’ Kelurahan Melonguane Barat sekira pukul 16.00 Wita, MAP (Ketua.red) bersama jajaran Pengurus DPD NasDem Talaud telah melaksanakan Rapat Koordinasi pertama dalam rangka penyempurnaan struktur sampai di tingkat Dusun/Lendongan se-Talaud serta membahas isu-isu politik strategis menyambut tahun politik dalam pesta demokrasi Pemilu dan Pemilukada 2024 nanti.


Diketahui, komposisi struktur Dewan Pimpinan Daerah Partai NasDem di isi oleh para politisi senior dan handal, Pengusaha, tokoh adat, rohaniawan, tokoh pemuda dan kalangan profesional di bidangnya masing-masing, diantaranya Kk. Darman Aomo sebagai Ketua Dewan Pertimbangan, Kk. Alex Tampoli sebagai Ketua Dewan Pakar serta Kk. Swelem Adam, SIp.,MM. sebagai Wakil Ketua Bidang Pemenangan Pemilu.




Penulis:  Misel/onal


Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.