Header Ads

Satu Tahun Kepemimpinan JGKWL. Prestasi dan Target Prioritas 2022

 

MINUT, ESC--Sudah setahun tidak terasa  Bupati Joune Ganda dan Wakil Bupati Kevin Wiliam Lotulung (JGKWL) memimpin Minahasa Utara (Minut).

Perayaan syukur pun dilakukan lewat ibadah bersama satu tahun kepemimpinan JGKWL yang digelar di JG Center, Jl Ir Soekarno, Minut, Sabtu (26/2/2022).


Dalam perjalanan pemerintahan selang 1 tahun ini,  Bupati Joune Ganda dan Wakil Bupati Kevin Lotulung sudah menorehkan sejumlah tinta emas bagi Pemerintah Kabupaten Minahasa Utara, khususnya kepemimpinan periode 2021-2024.


“Satu tahun sudah kami lalui. Energi, inovasi, ide, terobosan, kolaborasi sudah kami lakukan bersama, dengan topangan kebersamaan seluruh komponen masyarakat Minahasa Utara. Penataan semua aspek pembangunan, terus dilakukan," jelas Bupati Joune Ganda.



Lanjutnya, mulai dari penataan birokrasi, investasi, regulasi, komunikasi, koordinasi maupun kolaborasi tak henti ditata, menuju tata kelola pemerintahan yang baik, efesien dan efektif.


"Dengan gerak cepat dan gerak bersama, demi Minut hebat, untuk mewujudkan perubahan dan kemajuan serta kesejahteraan, berlandaskan iman dan gotong-royong,” ujar Bupati Joune Ganda.


Adapun prestasi-prestasi yang sudah di ukir Bupati Joune Ganda dan Wakil Bupati Kevin William Lotulung.




- Dua kali menerima sertifikat penghargaan Standarisasi LPSE dari Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang dan Jasa Republik Indonesia tahun 2021 dan 2022.

- Tanda Penghargaan Alumni Kehormatan Pendidikan Tinggi Kepamongprajaan IPDN.

- Penghargaan Trisakti Tourism Award Desa Wisata, untuk 3 desa Wisata Minahasa Utara.

- Sertifikat eliminasi Malaria dari Menteri Kesehatan.

- Penghargaan dari Real Estate Indonesia mengenai kemudahan investasi.

- Ditetapkannya Minahasa Utara sebagai Bumi Revolusi Mental pertama di Indonesia.

- Penghargaan dari BPJS Ketenagakerjaan, dan Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara untuk kepesertaan Program Jaminan Sosial Ketenagakerjaan, serta penanganan stunting.


- Sebagai tuan rumah penyelenggaraan tuan rumah Pekan Kerukunan Internasional dan Konferensi Nasional Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB ) ke-VI se- Indonesia.

- Sukses menjadi tuan rumah kegiatan internasional Women Of Twenty di Likupang, bagian dari kegiatan KTT G20


Bupati Joune Ganda menyebutkan, semua pencapain tersebut, lahir dan terjadi, atas dukungan, kolaborasi, kebersamaan dan sinergitas bersama DPRD, Forkopimda dan masyarakat Kabupaten Minahasa Utara, serta tak terlepas adanya arahan dan bimbingan Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara, khususnya Gubernur Provinsi Sulawesi Utara Olly Dondokambey dan Wakil Gubernur Bapak Steven Kandouw.


“Tahun 2022 ini, adalah tahun kerja kami, tahun visi dan misi kami, untuk mewujudkan Minahasa Utara Hebat, melalui perubahan untuk kemajuan dan kesejahteraan, berlandaskan iman dan gotong-royong,” tambah Bupati Joune Ganda.


Ia mengajak semua komponen untuk bergandeng tangan, kerja keras, kerja hebat, dan kerja cerdas, untuk mencapai misi diera industry four point zero saat ini, yakni;


-Meningkatkan kualitas SDM dengan menerapkan nilai gotong-royong.

-Mengembangkan ekonomi kreatif yang berbasis kearifan lokal, untuk kesejahteraan masyarakat.

-Meningkatkan daya saing daerah melalui pembangunan insfrastruktur yang berwawasan lingkungan.

-Meningkatkan pemanfaatan teknologi informasi dan data, untuk pelayanan publik dengan tata kelola pemerintahan yang baik.



Selanjutnya, beberapa target prioritas pembangunan sebagai berikut;


Peningkatan Pelayanan Pendidikan,

-Penurunan Angka Kemiskinan,

-Pembangunan dan Peningkatan Infrastruktur,

-Peningkatan Ketahanan Pangan, dan Produksi Pertanian Berbasis Agribisnis,

-Pengembangan Industri Yang Berdaya Saing dan Berkelanjutan,

-Kemudahan Berusaha dan Berinvestasi,

-Pembangunan dan Pengembangan Destinasi Pariwisata Serta Kebudayaan,

-Pembangunan Lingkungan Hidup dan Mitigasi Bencana,

-Memperkuat Stabilitas Ketentraman Ketertiban Masyarakat dan Transformasi Pelayanan Publik,

-Mencegah Penyebaran dan Penularan Covid-19.


“Kepada ASN, marilah kita kerja cerdas dan kerja hebat, kerja inovatif, bangun optimisme, produktif, sebagai lokomotif penyelenggaraan pemerintahan dan pembangunan, dengan lakukan transformasi struktural, permudah investasi dan sambut era transformasi digital dan kompetisi saat ini,” ajak Bupati Joune Ganda.



“Kepada ASN, marilah kita kerja cerdas dan kerja hebat, kerja inovatif, bangun optimisme, produktif, sebagai lokomotif penyelenggaraan pemerintahan dan pembangunan, dengan lakukan transformasi struktural, permudah investasi dan sambut era transformasi digital dan kompetisi saat ini,” sambungnya 


Sementara, Gubernur Sulut Olly Dondokambey dalam sambutannya, mengatakan Pemerintah Provinsi Sulut menaru harapan besar bagi Minut dalam menopang pembangunan Provinsi Sulut.


“Minahasa Utara adalah harapan provinsi Sulut karena utara, berada di ujung utara Sulawesi. Ini menjadi tanggungjawab kita untuk menjaga proses pembangunan yang lebih cepat di Sulut lewat Minahasa Utara. Jadi utara-utara, karena pasti segala pergudangan nanti akan di Minut,” kata Gubernur Olly Dondokambey.



Terkait pariwisata, Olly Dondokambey mengajak pemerintah dan masyarakat Minut untuk mensukseskan program pusat, salah satunya vaksinasi, supaya tidak ada pembatasan kegiatan masyarakat.


"Kami memberikan apresiasi yang sangat baik, Bupati dan Wakil Bupati Minut juga jajaran bisa bekerjasama dengan baik. Semoga 365 hari ke depan bisa berjalan dengan baik,” tutup Olly sambil memesankan agar JGKWL selalu menjaga keharmonisan


Turut hadir pada acara ini, Wali Kota Bitung Maurits Mantiri, Kapolres Minut AKBP Bambang Yudi Wibowo SIK, Ketua DPRD Minut Denny Kolong, Dandim 13/10 Bitung Minut, Kepala Kejaksaan Negeri Minut Fanny Widiastuti, Ketua TP PKK Minut Rizya Ganda Davega, Ketua 1 TP PKK Minut Kristi Lotulung Arina, Pjb Sekda Minut Rivino Dondokambey, jajaran pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Minut, dan tamu undangan lainnya.(*)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.