Header Ads

Bupati Franky Buka Kegiatan Pelatihan Pelaku Usaha Ekonomi Kreatif

https://drive.google.com/uc?export=view&id=1inGJt1hoLcKfTJu2-qjddUulrjxoQXKm

Minsel, ESC - Bupati Minahasa Selatan Bpk. Franky Donny Wongkar, SH., membuka kegiatan Pelatihan Peningkatan SDM Pelaku Usaha Ekonomi Kreatif Sub Sektor Kriya di Kabupaten Minahasa Selatan, bertempat di Hotel Sutanraja Amurang pada Selasa, (19/09/2023).

Kegiatan Pelatihan Peningkatan SDM Pelaku Usaha Ekonomi Kreatif Sub Sektor Kriya di Kabupaten Minahasa Selatan ini sejalan dengan misi pemerintah kabupaten minahasa selatan yaitu, “meningkatkan sumber daya manusia yang sehat dan berdaya saing” serta “mewujudkan kemandirian ekonomi melalui sektor agribisnis dan pariwisata”.

Kriya adalah seni kerajinan tangan untuk menghasilkan suatu benda karya seni, yang memiliki nilai guna. Oleh karena itu, pemerintah daerah berupaya mengembangkan dan meningkatkan sub-sektor kriya menjadi salah satu pendorong ekonomi minahasa selatan di sektor pariwisata dan ekonomi kreatif. 

Untuk memaksimalkan potensi pariwisata dan ekonomi kreatif yang ada di kabupaten minahasa selatan, maka diperlukan pengembangan kemampuan dalam mengelola usaha sub-sektor kriya ini untuk menghasilkan produk-produk ekonomi kreatif.

Tahun 2023 ini, Pemerintah Kabupaten Minahasa Selatan terus mengawal pembangunan destinasi pariwisata prioritas bukit sasayaban. Maka dari itu diharapkan melalui pembangunan destinasi ini, para pelaku usaha sub-sektor kriya dapat memanfaatkan peluang ini dengan sebaik-baiknya, melalui penawaran produk-produk kreatif kepada wisatawan domestik maupun mancanegara.
https://drive.google.com/uc?export=view&id=1xzK9xBYo4yPuY910wXQApR328yhHw97K
Dekranasda kabupaten minahasa selatan yang menjadi mitra pemerintah daerah dalam membina dan mengembangkan serta melestarikan keragaman warisan budaya khususnya kepada para pengrajin di kabupaten minahasa selatan. Dimana sampai dengan saat ini,  terdapat kurang lebih 50 pengrajin yang menjadi pengrajin binaan dekranasda kabupaten minahasa selatan untuk meningkatkan perekonomian melalui sektor ekonomi kreatif.

Bupati Minahasa Selatan Bpk. Franky Donny Wongkar, SH Dalam Sambutannya Menyampaikan bahwa kami selaku Pemerintah Daerah menyampaikan Apresiasi Kepada Dinas Pariwisata Kabupaten Minahasa Selatan yang telah melaksanakan kegitatan ini yang dimaksudkan agar para peserta dapat meningkatkan kemampuan pengetahuan di bidang Kriya.

"Kiranya karya karya seni jangan hanya sebatas dibuat saja alangkah baiknya bisa dipasarkan juga sampai keluar daerah agar mendapatkan penghasilan dari karya seni tersebut, kiranya pelatihan ini membawa dampak positif bagi para peserta," ungkap Bupati FDW.

Hadir dalam kegiatan ini para nara sumber Ketua Dekranasda Kabupaten Minahasa Selatan yang diwakili oleh Bidang Wirausaha Baru Dekranasda Ibu Ivan Karundeng, SE., Owner PT. UK-KRAF Sulut Anugerah Ibu Juniza Paputungan yang juga adalah Pengurus Dekranasda Provinsi Sulawesi Utara, Kepala Dinas Pariwisata beserta jajaran, serta para Peserta Pelaku Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sub Sektor Kriya.(Steven Paat)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.